Realme C3 Resmi Rilis di Indonesia Berikut Spesifikasi dan Harganya

Share:

19 Februari, Realme C3 Akan Dirilis di Indonesia

Realme mengumumkan smartphone C3 di India minggu lalu. Sekarang, perusahaan itu mengungkap jika smartphone ini akan dirilis di Indonesia pada 19 Februari 2020. Tapi pasar Indonesia akan memperoleh versi yang berbeda dengan yang ada di India. Realme C3 di Indonesia akan memiliki triple camera di belakang.

Situs resmi Realme di Indonesia mengungkapkan beberapa spesifikasi kunci dari smartphone ini. Salah satunya adalah triple camera.

Sedangkan di India, Realme C3 hanya memiliki dual camera. Kamera utamanya sebesar 12MP dan kamera kedua 2MP. Jadi di Indonesia akan ada tambahan kamera ketiga tapi ukuran lensanya belum diketahui.

Spesifikasi lainnya tetaplah sama. Sayangnya harga smartphone ini untuk pasar Indonesia juga belum terungkap. Di India, Realme C3 dengan RAM 3GB+ 32GB dijual seharga Rs6.999 (Rp1,3 juta). Sedangkan model RAM 4GB+ 64GB dijual seharga Rs7.999 (Rp1,5 juta). Dengan tambahan satu kamera, apakah harga Realme C3 di Indonesia akan lebih mahal?
(timlo.net/Ranu Ario)

Realme C3 di Indonesia: Spesifikasi, Harga, dan Jadwal Rilis

Smartphone entry-level Realme C3 dipastikan meluncur di tanah air pada tanggal 19 Februari 2020 sebagaimana diumumkan Realme Indonesia melalui media sosial Twitter pada Senin (10/2/2020) kemarin.

Realme C3 merupakan smartphone pertama yang menggunakan antarmuka buatan Realme, yaitu Realme UI 1.0 dan telah meluncur di India pada 5 Februari 2020 lalu, sebagaimana diwartakan GSM Arena.

Realme Indonesia mengajak para Realme Fans untuk memeriahkan acara peluncuran Realme C3 melalui sebuah event dengan hadiah utama berupa 4 unit Realme C3 dan 8 unit Realme Buds Wireless. Kunjungi link ini untuk mengikutinya.

Spesifikasi Realme C3

Mengutip laman Realme India, Realme C3 bertenaga chipset Helio G70 dengan konsep prosesor octa-core yang disandingkan bersama RAM 4/6GB dan ROM 32/64GB. Untuk penyimpanan eksternal ponsel ini mencapai 256GB.

Untuk bagian layar, Realme C3 memiliki diagonal 6,5 inci tipe LCD dengan desain mini-drop fullscreen. Layar ponsel ini beresolusi 1600 x 720 piksel atau HD+ dengan screen-to-body ratio 89,8 persen dan sudah dilapisi pelindung layar Corning Gorilla Glass.

Guna mengakomodir kebutuhan fotografi, Realme C3 menyematkan dua buah kamera belakang yang masing-masing berkekuatan 12MP untuk kamera utama dan 2MP sebagai depth sensor. Sementara untuk kebutuhan selfie tersemat kamera 5MP di bagian depan.

Ponsel yang tertanam baterai berkapasitas 5.000mAh ini sudah menjalankan Android terbaru yaitu versi 10 kendati menggunakan antarmuka Realme UI.

Menariknya, dari teaser yang diunggah Realme Indonesia, Realme C3 untuk spesifikasi kamera akan mengusung tiga kamera belakang. Artinya, Realme C3 versi Indonesia akan lebih garang dibandingkan dengan versi India untuk urusan fotografi. Akan tetapi, ini mungkin bisa berdampak pada harga jual.

Harga Realme C3

Mengutip laman Realme Store India, Realme C3 tersedia dalam dua varian warna Blazing Red dan Frozen Blue. Di sana, ponsel ini dibanderol seharga 6.999 rupee (Rp1,3 jutaan) untuk model 3GB + 32GB dan 7.999 rupee (Rp1,5 jutaan) untuk varian 4GB + 64GB (kurs Rp192,15).

Seperti diungkap di awal, lantaran Realme C3 versi Indonesia punya 3 buah kamera belakang, diprediksi harganya akan sedikit lebih mahal dibandingkan dengan versi India.

Rencananya, Realme 3 di Indonesia akan tersedia di Realme Store serta mitra e-commerce mereka yaitu Lazada dan Akulaku. Realme Indonesia sendiri sampai saat ini belum mengungkap varian dan harga ponsel berjuluk Triple Camera, Game Monster itu.

Realme C3 merupakan penerus ponsel Realme C2 yang telah dipasarkan di Indonesia pada bulan Mei 2019 lalu. Saat itu, Realme C2 dibanderol dengan harga mulai Rp1.499.000.

Sementara, ponsel Realme C2 merupakan penerus dari smartphone Realme C1, yang diperkenalkan di Indonesia pada bulan Oktober 2018. Perangkat ini pada dua tahun lalu dipasarkan dengan harga Rp1,339 juta.

(tirto.id/Ibnu Azis)

No comments